Assalamu’alaikum..

        Hai sobat kali ini saya akan memberitahu bagaimana cara atau tutorial menginstall SliMS 8 Akasia. Mungkin kalian masih bingung dengan apa sih SliMS itu, kalau kalian masih penasaran buka aja blog saya yang kemarin, disana terdapat penjelasan tentang SliMS. Nggak usah lama-lama ya langsung saja kita lihat tutorialnya berikut ini.

A. JUDUL KEGIATAN
    Tutorial Menginstal Slims Akasia 8 di Linux Mint

B. PENDAHULUAN
a. Pengertian
     Slims adalah aplikasi yang digunakan untuk mengelola perpustakaan. Sering orang salah pengertian tentang Slims ini. Orang-orang menganggap slims ini adalah sebuah aplikasi perpustakaan online. Padahal bukan itu pengertian yang sebenarnya. Slims hanya bisa digunakan oleh pustakawan untuk mengelola/memanage perpustakaan.
Di slims, pustakawan bisa mengelola semua kegiatan yang ada diperpustakaan. Contohnya seperti menambah anggota perpustakaan untuk mengelola perpustakaan, menginput buku, mencopy catalog buku dan kegiatan-kegiatan lainnya yang dilakukan oleh pustakawan.
b. Latar Belakang
     Agar kita tahu tentang penggunaan slims yang sebenarnya dan dapat diaplikasikan dibeberapa tempat.
c. Maksud dan Tujuan
     Maksud dan tujuan dari pengenalan Slims ini adalah agar kita tahu pengertian dan fungsi dari fitur-fitur yang ada tentu saja agar bisa mengoperasikannya dengan benar.
d. Hasil yang Diharapkan
     Dapat menginstal Slims sesuai dengan ketentuan dan prosedur penginstalan. Dan tidak salah pengertian lagi tentang pengertian dan kegunaan Slims.

C. ALAT DAN BAHAN
  • Laptop
  • Satu packgake aplikasi Slims

D. JANGKA WAKTU PELAKSANAAN
Kurang lebih 30 menit jika tidak terjadi kesalahan.

E. TAHAPAN PELAKSANAAN

  1. Letakkan folder slims di file system/var/www/html , ingat folder yang dipindahkan sebelumnya sudah di ekstrak dulu kemudian rename folder tersebut dan beri hak akses dengan memasukkan perintah:

      $ chmod -R 777 …


  2. Jika sudah di beri hak akses, kemudian buka phpmyadmin buat database dengan nama terserah kalian sesuai keinginan.

  3. Kemudian buka file manager, dan buka folder slims anda yang sudah diextrak. Dan buka folder installasi, cari senayan.sql kemudian import ke database yang sudah kita buat tadi. Kemudian cari file sampledata.sql kemudian import file tersebut di database yang kita buat tadi.

  4. Jika sudah di import semua ke database, kemudian buka browser ketikkan:

     localhost/...(nama folder slims kalian)


  5. dan akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini. Klik Let’s Star The Installation.





  6. Kemudian masuk ke step 1 (tampilannya seperti pada gambar dibawah ini). 

    Kemudian klik new install (karena kita akan menginstall slims mulai dari awal).





  7. Lanjut ke step 2. Di step 2 ini, kita akan mengisikan data-data dari database. 

    Kemudian untuk identitas slims boleh anda isi juga boleh anda kosongi.







  8. Untuk step 3 ini langsung klik install saja.





  9. Selesai… Slims sudah terinstall dan siap digunakan untuk menggelola perpustakaan.

G. TEMUAN PERMASALAHAN
     Pada step 1 terjadi error atau GD terdapat tanda seru kalian harus menginstall php-gd terlebih dahulu.

H. KESIMPULAN
     Proses installasi Slims membutuhkan ketelitian dan kesabaran

I. REFERENSI
-